Ditetapkan Kandidat Nomer 2, Dokter Ulfah-MHG: Insha Allah Dua Kali Lebih Baik, Dua Kali Lebih Sejahtera

    Ditetapkan Kandidat Nomer 2, Dokter Ulfah-MHG: Insha Allah Dua Kali Lebih Baik, Dua Kali Lebih Sejahtera

    PUBLIK.CO.ID, BARRU - Pasangan calon (Paslon) Bupati-Wakil Bupati, Dokter Ulfah-Mudassir Gani (MHG) resmi mencabut nomor urut di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Barru, Senin (23/9/2024).

    Sorak sorai para pendukung pecah ketika mereka mendapat nomor urut 2, sebuah angka yang diyakini membawa keberuntungan dan keseimbangan.

    "Alhamdulillah, kami diberi nomor 2. Ini adalah pertanda baik, bukan hanya buat kami berdua, tapi juga untuk seluruh rakyat Barru, " ujar Dokter Ulfah.

    Pasangan ini diusung oleh Partai Nasdem dengan tagline "Maju Bersama, " menganggap nomor 2 sebagai lambang perjuangan menuju kesejahteraan. 

    Bagi Dokter Ulfah, nomor dua itu ibarat keseimbangan yang berarti kedamaian dan kemajuan. "Dua kali lebih baik, dua kali lebih sejahtera. Itu harapan kami untuk Barru, " lanjutnya.

    Dengan semangat kebersamaan dan visi yang jelas, pasangan Dokter Ulfah-MHG yakin bahwa nomor urut dua akan membawa mereka lebih dekat dengan kemenangan. 

    "Mari kita maju bersama. Kita bangun Barru yang lebih sejahtera, lebih damai, dan lebih adil untuk semua. Kami yakin, dengan nomor dua ini, " ajak Ulfah kepada seluruh masyarakat Barru.

    Pilkada serentak 2024 ini menjadi pertaruhan besar bagi masa depan Barru, dan pasangan Dokter Ulfah-MHG siap melangkah dengan optimisme, semangat, dan dukungan penuh dari rakyat.

    Penulis:

    Achmad

    pilkada barru
    Achmad. A

    Achmad. A

    Artikel Sebelumnya

    Pengelola dan Pemilik Wahana Pasar Malam...

    Artikel Berikutnya

    "Dua Kali Lebih Baik", Sesuai Pencabutan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri Siapkan Ambulans Udara Selama Operasi Lilin 2024 untuk Dukung Libur Nataru Aman
    Panglima TNI: Setiap Tindakan Yang Kalian Lakukan Jadi Cerminan Wajah TNI dan Negara Indonesia Di Mata Dunia
    Kodim 1710/Mimika Gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-76 Tahun 2024

    Ikuti Kami